Atasi Masalah Sampah, DLH Sangihe Buka Call Center

SANGIHE, beritanusantara.co.id – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sangihe kini memiliki call center dengan nomor kontak 08119511973, untuk merespon masalah persampahan di wilayah Kota Tahuna.

“Ini merupakan bagian dari instruksi pak Bupati, yang mewajibkan adanya inovasi pada setiap OPD dalam hal meningkatkan kualitas pelayanan bagi masyarakat. Kami berharap dengan adanya call center yang telah dilounching pada Senin kemarin ini, masalah persampahan di wilayah kota Tahuna bisa teratasi,” ujar Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sangihe, Ronald Izaak, kepada media ini Selasa (12/11).

Terima, Respon, Bersih kata Izaak, merupakan tujuan utama DLH membuka call center, dimana masyarakat yang ada di wilayah Kota Tahuna bisa setiap saat, kecuali hari Minggu, dapat menghubungi petugas lapangan yang akan mendatangi lokasi untuk mengangkut sampah sesuai alamat yang disampaikan warga melalui call center.

“Pelayanan dari personil call center akan dimulai jam 6 pagi hingga jam 12 siang. Selanjutnya, dari jam 12 hingga jam 5 sore akan dilayani oleh petugas lapangan lainya. Jadi petugas yang akan mengangkut sampah melalui layanan call center dibagi dua sif, pagi dan sore dan pelayanannya berlaku sampai hari hari Sabtu,” ungkapnya lagi.

Dia berharap masyarakat yang ada di wilayah Kota Tahuna bisa langsung menyampaikan melalui saluran call center, dimana petugasnya akan mendatangi lokasi dengan motor sampah sesuai alamat yang disampaikan untuk mengangkut sampahnya. (allen)

============================================================================== ******************* beritanusantara.co.id : Benar, Akurat dan Terpercaya ******************* ==============================================================================