Gempa Bumi Dengan Magnitudo 5,6 Guncang Sulut

MANADO, beritanusantara.co.id – Gempa bumi dengan magnitudo 5,6 mengguncang provinsi Sulawesi Utara, Sabtu (13/10/2018). Gempa yang terjadi pukul 12.34 WITA ini berpusat di 38 kilometer arah Tenggara Kota Bitung, tepatnya di kedalaman 97 KM pada titik koordinat 1.36 Lintang Utara dan 125,46 Bujur Timur. Fenomena alam ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Berdasarkan informasi yang dipublish dalam situs resmi milik Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa berdurasi beberapa detik itu, cukup kuat dirasakan hingga dibeberapa wilayah Sulut, yakni Bitung Tondano, Manado, Airmadidi dan Tomohon.

Sejauh ini belum terinformasi adanya kerusakan dan dampak lainnya yang ditimbulkan akibat fenomena alam ini.