Pemkab Minahasa Wacanakan Penerapan Kampung Mantap Covid 19

MINAHASA, beritanusantara.co.id – Pemkab Minahasa dalam waktu dekat akan menerapkan desa dan kelurahan mantap Covid-19. Hal itu disampaikan Asisten Pemerintahan dan Kesra Denny Mangala, Kamis (4/6/2020).

Mangala mengatakan, nantinya setiap kecamatan harus menentukan satu desa atau kelurahan yang akan dijadikan pilot projek desa-kelurahan mantap Covid-19 ini.

” Desa atau kelurahan mantap Covid-19 ini, bakal mencontohkan soal protokol kesehatan baik dalam hal pemakaman, orang yang masuk keluar dan beraktifitas di desa dan kelurahan,” jelasnya.