Proyek Fisik 2020 Belum Ada Yang Dilelang, Lanongbuka : Semua Tergantung Masing – Masing OPD

SANGIHE, beritanusantara.co.id – Memasuki minggu terakhir bulan Februari 2020, Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setkab Sangihe, Yoram Lanongbuka mengatakan belum ada proyek fisik yang dilelang. Dan saat ini Organisasi Perangkat Daerah (OPD) masih sementara mengisi Rencana Umum Pengadaan (RUP).

“Mekanismenya, jika ada OPD yang punya paket pekerjaan harus diumumkan kepada masyarakat, sehingga proses lelang pekerjaan pada tahun 2020 terbuka untuk publik, namun hingga saat ini belum ada kegiatan tersebut, karena OPD belum ada yang memasukan dokumen terkait paket pekerjaan,”ujar Lanongbuka, saat dikonfirmasi awak media, Kamis (20/2)

Menurut Lanongbuka, bagian pengadaan barang dan jasa bersama dengan plh Sekda, selalu menekankan kepada setiap OPD, jika ada paket pekerjaan dengan dana DAK, proses perencanaan, lelang, dokumen pendukung sudah harus secepatnya dilakukan.

“Setidaknya awal bulan maret sudah ada pengumuman terkait jasa konsultan harus sudah jalan, mengingat ada tahapan-tahapan yang harus dilalui yang memakan waktu hingga dua bulan, karena biasanya paket-paket DAK batas kontraknya pada bulan juli,”kata Lanongbuka.

Dia menambahkan, ketika semua dokumen sudah lengkap sesuai aturan, dipastikan akan segera dilelang, jadi cepat atau lambatnya proses lelang, semua kembali ke tiap OPD. (allen)