Launching ditandai dengan pemukulan Tetengkoren

Kawangkoan utara,Beritanusantara.co.id -Faktanya, launching Kelurahan Tangguh di Minahasa digelar di Kelurahan Talikuran Utara, Senin (1/3/2021), siang tadi.

Launching ditandai dengan pemukulan Tetengkoren bersama oleh Bupati Dr. Ir. Royke Octavian Roring, MSi,  Kapolres AKBP Hensly Moningkey, SIK, MSi dan Dandim 1302 Minahasa Letkol Inf Andy Sinaga dan perwakilan tokoh masyarakat di kompleks Tugu Kacang Kawangkoan.

 

Kegiatan yang juga ditandai pengguntingan pita Pos Kelurahan Tangguh tersebut berkaitan dengan komitmen bersama pemerintah dan masyarakat setempat untuk cegah dan tangkal penyebaran Covid 19 dengan Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Dalam sambutannya, Bupati Roy Roring menyampaikan apresiasi terhadap Kelurahan Talikuran Utara yang sudah berinisiatif berkomitmen mewujudkan Kelurahan Tangguh.

Bupati ROR, sapaan karibnya, selanjutnya mengingatkan agar masyarakat Kelurahan Talikuran Utara, khususnya, harus benar-benar mengkonkretkan kelurahannya tangguh mencegah dan menangkal kemungkinan penyebaran virus corona, sekaligus patuh dan menjadi contoh dalam memberlakukan kebijakan PPKM.

Sementara, Kapolres Henzly Moningkey mengatakan, pencanangan kelurahan tangguh oleh Polres Minahasa ini guna menginisiasi masyarakat mencegah terjadinya penularan Covid 19 dalam pelaksanaan protokol kesehatan.

Karena itulah, Kapolres berharap pencanagan Kelurahan Tangguh dengan mengintensifkan program PPKM tersebut sekaligus akan dapat memotivasi masyarakat agar benar-benar tangguh dalam menghadapi ancaman pandemi Covid 19. (eko)