GML Gelar Aksi Sosial Pembagian Hand Sanitizer Dan Masker Di kota Tomohon

TOMOHON, beritanusantara.co.id –Pandemi Covid-19 yang masih mewabah sudah menjadi problem sosial bersama karenanya sebagai bentuk kepedulian, Gerakan Muda Lasut (GML) melakukan aksi sosial dengan tema Peduli Covid-19 dengan membagikan Hand sanitizer dan Masker kepada masyarakat umum bertempat di Bundaran Tugu Tololiu Kota Tomohon, Jumat (12/3/2021)

Gerakan Muda lasut (GML) dengan Ketua umum Hillary Brigitta Lasut, S.H., LLM, adalah bentuk gerakan moril yang bergerak dan berkepedulian di bidang sosial kemasyarakatan dan sebagai bentuk dukungan program pemerintah dan kepedulian dalam rangka pencegahan penyebaran dan penanggulangan Covid- 19, GML mengawali aksi sosilanya dengan melaksanakan gerakan Peduli Covid-19 ini.

Aksi sosial  ini di pimpin langsung oleh Sekjen GML Frangky Barens Lasut. Dalam pernyataannya mengatakan, “Saat ini GML menggelar Gerakan Sosial dengan Tema “GML Peduli Covid 19″
dengan membagikan Hand sanitizer dan masker kepada masyarakat umum di Kota Tomohon, dan kedepannya GML akan terus melakukan kegiatan lainnya misalnya penyemprotan disinfektan di pemukiman masyarakat dan kegiatan kegiatan sosial lainnya.”

Dilain pihak, Stenly A. Lasut Selaku Ketua Panitia megatakan, pada kesempatan ini GML membagikan Hand sanitizer sejumlah 1000 botol dan masker sebanyak 2000 buah di kota Tomohon, semoga kedepannya bisa lebih banyak lagi yang di bagikan juga di daerah lainnya sehingga bisa menjangkau lebih banyak lagi masyarakan yang bisa mendapatkan manfaat dari gerakan seperti ini.

Di ketahui Hand sanitizer yang di bagikan adalan berjenis HOCL (Hypochlorous Acid) yang sangat efektif, ramah lingkungan, aman, tidak mengandung alkohol.

Selain membagikan Hand saitizer GML juga turut mensosialisasikan Lima Hal penting yang harus dilakukan dalam rangka Pencegahan penyebaran dan penularan Covid-19 yaitu:
1. Sering cuci tangan, 2. Tetap Tinggal di rumah, 3. Jaga jarak dan hindari kerumunan, 5. Tidak berjabat tangan dan 5. Pakai masker bila sakit atau harus berada di tempat umum. (SLY)